Sunday, May 19, 2013

Capai Kesuksesan Dengan Mengenali Profil Diri


     Kesuksesan seseorang dalam pekerjaan tidak hanya dinilai dari hasil kerja keras semata. Mencoba mengenali karakter diri dan mengasah kemampuan juga dapat dilakukan untuk mencapai kesuksesan. Agar pekerja dapat lebih mengenali tipe pekerjaan yang sesuai, tidak ada salahnya memahami karakter pribadi terlebih dahulu. Menurut Roger Hamilton terdapat beberapa jenis profil pekerja. Roger sebagai konsultan kekayaan menerapkan metode Wealth Dynamics. Dari pengamatannya terhadap orang-orang sukses, Roger mengklarifikasikan kepribadian pekerja ke delapan profil, yaitu creator, supporter, star, deal maker, trader, accumulator, lord, dan mechanic.

Creator
       Seseorang sebagai creator selalu berusaha menciptakan produk baru yang lebih baik. Dalam pekerjaan, orang dengan profil ini biasanya dinilai berdasarkan ide-ide kreatif. Tokoh-tokoh besar yang berjiwa creator, seperti Bill Gates dan Walt Disney. Melalui kreatifitasnya, Bill Gates menciptakan perusahaan besar di dunia yaitu Microsof. Hingga saat ini banyak orang dari berbagai negara memanfaatkan hasil karyanya.
     Begitu pula dengan Walt Disney. Produser film, animator, sutradara sekaligus pengisi suara ini sudah terbukti keberhasilannya melalui banyak film yang telah dihasilkan. Ia bersama Roy O Disney berhasil mendirikan Walt Disney Production. Perusahaan tersebut sangat berpengaruh di dunia hiburan. Banyak anak-anak sekarang masih dikenalkan dengan karya Disney, seperti snow white dan pinokio.

Star
     Pekerja dengan profil star atau bintang cenderung mampu menciptakan brand atau identitas baru pada diri dan perusahaan. Peran sertanya sangat kuat untuk menarik konsumen menggunakan produk yang diperkenalkannya. Contoh pekerja yang memiliki aura star Michael Jackson dan David Bekham.
      Karakternya unik, membuat Michael Jackson mampu menjadi panutan bagi penggemarnya. Ia juga tidak diragukan lagi menjadi ikon yang mampu membangun merk. David Bekham juga memiliki aura bintang besar. Tidak hanya piawai bermain bola, David juga sering didaulat menjadi model untuk produk-produk fashion.

Supporter
     Ada pula, pekerja dengan profil supporter. Dengan profil ini orang mampu memimpin teman-temannya dan membangun tim berkinerja tinggi, misalnya seorang manajer atau pemimpin perusahaan. Tokoh dunia yang mewakili profil ini yaitu Steve Ballmer. Ia adalah pengusaha asal Amerika yang menjabat sebagai Chief Executive Officer (CEO) Microsoft Corporation sejak 2000.
     Profil supporter juga dimiliki Jack Welch. Wikipedia mencatat, Jack Welch adalah tokoh yang terkenal karena kepemimpinannya ketika ia menjabat sebagai pemimpin dan ketua eksekutif dari General Electric pada 1981-2001. Ia menjadi tokoh yang disegani di kalangan bisnis mengingat strategi kepemimpinannya yang inovatif.

Deal Maker
     Roger menyebutkan bahwa seorang deal maker mampu menghubungkan orang yang tepat pada saat yang tepat. Pekerja dengan karakter ini selalu berusaha untuk membuat kedua belah pihak yang didekatkannya merasa nyaman dan saling menguntungkan.
     Orang-orang ini umumnya lihai dalam bernegosiasi. Contohnya yakni Donald Trump. Dia adalah wirausahawan dan pioner program pertelevisian yang sukses di Amerika. Gaya hidup yang mewah dan gaya bicaranya yang blak-blakan membuat Trump menjadi selebriti terkenal ke 17 versi Forbes Celebrity 2011.

Trader
      Ada satu prinsip yang menjadi pegangan pekerja dengan karakter trader, yakni membeli dengan harga rendah dan menjual dengan harga tinggi. George Soros adalah tokoh dunia yang memiliki profil tersebut. Dia seorang pelaku bisnis dan keuangan. George juga aktif dalam kegiatan politik dan penanaman saham.

Accumulator
      Profil akumulator memiliki kemampuan untuk menerka atau menebak bahwa apa yang ia beli dapat menjadi aset berharga. Tokoh yang mewakili profil ini adalah Paul Allen dan Warren Buffet.
     Paul adalah seorang pengusaha yang mendirikan Microsoft Coorporation bersama Bill Gates. Dia dikenal memiliki investasi di berbagai macam perusahaan, seperti teknologi, media, dan real estate. Selain itu ada Warren Buffet. Ia investor dan pengusaha asal Amerika Serikat, dikenal karena kecerdikannya dalam berinvestasi.

Lord
     Lord yakni pekerja yang mampu mengontrol produksi asset yang dimilikinya. Tokoh dunia dengan profil lord adalah Lakshmi Mital, seorang milliarder industri India. Dia memimpin perusahaan penghasil baja terbesar di dunia. Dia menjadi sukses setelah membeli pabrik-pabrik  baja yang merugi dan mengubahnya menjadi pabrik yang berhasil.

Mechanic
     Profil mechanic memiliki kemampuan untuk menciptakan sistem yang lebih baik dan menduplikasinya, seperti yang tergambar pada Henry Ford. Ia adalah pendiri Ford Motor Company. Mobil model T yang diproduksinya pertama kali mampu merevolusi transportasi dan industri di Amerika. Pada waktu itu Ford mampu memproduksi mobil murah dalam jumlah besar.
     Banyak pengusaha sukses berfokus pada pekerjaan yang sesuai profil pribadi mereka. Karena itu, seorang pekerja diharapkan mampu menilai pekerjaan dari apa yang benar-benar disukai. Kemudian memfokuskan diri pada pekerjaan tersebut. Selain itu, mengenali profil rekan kerja atau partner juga perlu agar pekerjaan dapat dilaksanakan dengan lebih baik. 
        Demikian ulasan tentang tipe profil pekerja ini. Cobalah cermati anda termasuk  tipe profil pekerja yang mana ?. Mulailah merubah perilaku kerja sesuai dengan tipe profil diri anda. Semoga bermanfaat. Salam sukses dari Roemah Prestasi.

No comments:

Post a Comment